BANK SOAL PAS PRAKARYA KELAS VII TERBARU
Pada sesi penulisan kali ini penulis BLOG PRAKARYA INDRAMAYU mencoba berbagi tentang Penilaian Akhir Semester atau yang biasa kita singkat dengan PAS. Penilaian PAS sendiri merupakan Penilaian yang dilakukan oleh pendidik dengan tujuan untuk memperoleh nilai guna pengisian rapor, maka penilaian ini merupakan assessment of learning.
Dalam kriteria pengisian nilai raport juga merupakan hasil analisis penilaian pengetahuan berupa informasi tentang peserta didik yang telah mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM) dan peserta didik yang belum mencapai KKM. Bagi peserta didik yang belum mencapai KKM perlu ditindaklanjuti dengan remedial, sedangkan bagi peserta didik yang telah mencapai KKM diberikan pengayaan. Adapun cara untuk mengisi penilaian raport tersebut untuk hasil penilaian akhir (HPA) dapat dilakukan dengan penghitungan HPA dengan menggunakan pembobotan, HPH : HPTS : HPAS = 2 : 1 : 1. (Hasil Penilaian Harian : Hasil Penilaian Tengah Semester : Hasil Penilaian Akhir Semester = 2 : 1 : 1).
Mata pelajaran Prakarya sendiri merupakan salah satu mata pelajaran yang ada di kurikulum 2013 yang sudah barang tentu harus mengikuti prosedur penilaian sebagaimana tersebut di atas. Di samping nilai dalam bentuk angka dan predikat, dalam rapor dituliskan deskripsi capaian pengetahuan untuk setiap mata pelajaran yang tercantum dalam kurikulum 2013 tersebut.
Pada penulisan kali ini penulis tidak membahas terlalu jauh tentang tata cara bagaimana untuk mengisi raport pada kurikulum 2013, yang akan di bahas adalah masalah tentang Bank Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Mata Pelajaran Prakarya Tingkat SMP/MTs kelas VII. Kita harus tahu bahwasanya soal-soal yang diberikan pada Penilaian Akhir Semester (PAS) pada kurikulum 2013 hanya berlaku atau di gunakan pada buku semester 2 dan tidak di munculkan lagi soal-soal yang ada di semester I, oleh karena itu kita sebagai seorang guru harus tahu tentang hal tersebut di atas sebagaimana yang diberlakukan pada kurikulum 2013.
Dan pada penulisan soal juga melewati beberapa aturan yang sesuai dengan kisi-kisi yang ada pada semester 2, oleh karena itu sebagai bahan perbandingan buat Bapak/Ibu yang mengajar mata pelajaran prakarya kelas VII yang ingin atau mau membuat soal PAS Prakarya Kelas VII silahkan download link di bawah ini semoga bisa bermanfaat...aamiinn
Dan sebagai catatan penulis BLOG PRAKARYA INDRAMAYU hanya menuliskan 2 Aspek saja dalam pembuatan soal PAS tersebut, sebagaimana yang sudah diputuskan dalam forum MGMP Kabupaten Indramayu, adapun rekan-rekan yang menggunakan 4 aspek silahkan menambahkan 2 aspek tersebut...terimakasih...salam literasi dari penulis BLOG PRAKARYA INDRAMAYU....
0 Response to "BANK SOAL PAS PRAKARYA KELAS VII TERBARU"
Post a Comment