Cara Verifikasi 2 Langkah Akun Google (Gmail) Terbaru 2016

Cara Verifikasi 2 Langkah Akun Gmail Terbaru 2016 - Scurity atau keamanan sangat diperlukan untuk melindungi privasi kita, sistem tersebut sangat baik jika kita melapisinya atau juga bisa di bilang doubel keamanan. Salah satu keamanan yang perlu di jaga adalah sebuah file atau dokumen yang berada di dalam email, karena tidak sedikit dari kita banyak yang mengirimkan file atau dokumen penting melalui email.

Sebenarnya membuat system keamanan di email bisa juga dengan membuat password yang unik yaitu mengkombinasikan antara huruf dan angka, namun semua itu tidak menjamin keamanan dalam akun email Anda. Sudah taukah Anda Google menawarkan fitur keamanan tingkat lebih untuk akun Gmail Anda yaitu verifikasi 2 langkah.


Verifikasi ini memberikan keamanan tingkat lebih pada email Gmail Anda, keamanan tingkat lebih yang dimaksud apabila ada orang lain yang berusaha masuk atau login ke akun Gmail maka Google akan memberikan kode verifikasi melalui ponsel agar dapat login.

Dengan mengaktifkan verifikasi 2 langkah, Apakah Anda perlu memverifikasi ketika setiap akan keakun Gmail?

Semua itu tidak perlu dilakukan, Anda bisa mengaktifkan opsi Percayai Komputer ini pada saat pertama kali mengaktifkan fitur tersebut, maka dengan demikian Google tidak lagi mengirim kode verifikasi keponsel ketika Anda Login ke akun Gmail melalui komputer pribadi Anda.

Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah

Dalam mengaktifkan verifiksi 2 Langkah yang perlu Anda lakukan adalah ;

Pertama ; buka halaman pengaturan akun Gmail Anda melalui alamat ini https://myaccount.google.com

Kedua ; Pada Setelan Akun, Anda pilih Akun, lalu Verifikasi 2 Langkah

Setelan Akun
Setelan Akun

Ketiga ; terletak di sebelah kanan, klik Mulai Penyiapan

Mulai Penyiapan
Mulai Penyiapan

Keempat ; Tahap satu adalah penyiapan ponsel Anda untuk pengiriman nomor verifikasi Anda, namun sebelum masuk ketahap satu Anda akan di minta memasukkan Password untuk login untuk meneruskan ketahap ini. Jika suda waktunya pengisian ;

Penyiapan Nomor Ponsel
Penyiapan Nomor Ponsel

� Masukkan nomor handphone Anda,
� Pilih pesan teks (SMS) untuk mengirim nomor verifikasi,
� Klik kirim kode.

Keempat ; Pada tahap dua pengiriman kode verifikasi, Google akan mengirimkan kode verifikasi kepada ponsel Anda, lalu Anda masukkan kode tersebut kedalam kolom yang tersedia, lalu klik berikutnya.

Memasukkan Kode Verifikasi
Memasukkan Kode Verifikasi

Kelima ; Pada tahap tiga, percayai komputer ini ; Opsi ini bertujuan untuk tidak meminta nomor verifikasi pada perangkat atau komputer yang sedang Anda gunakan. Jika Anda mempercayai komputer Anda beri tanda centang pada Percayai komputer ini (Anda pun bisa melewatinya langkah ini) klik berikutnya

Percayai Komputer ini
Percayai Komputer ini

Keenam ; Tahap keempat, pada tahan ini Anda hanya diminta untuk melakukan Konfirmasi, maka klik Konfirmasi

Konfirmasi di facebook
Konfirmasi

Ketujuh ; Selamat proses pengaktifan Verifikasi 2 Langkah telah selesai.

Pada tahan ini proses pengaktifan verifikasi 2 langkah telah selesai, namun jika ingin menambahkan opsi Cadangan Anda bisa melakukannya. Opsi ini bertujuan jika nomor Anda hilang atau rusak, untuk sementara Anda bisa menggunakan Opsi Cadangan, maka dengan demikian Google akan mengirimkan nomor Verifikasi pada nomor Cadangan Anda.

Opsi Cadangan
Opsi Cadangan

Dan juga selan nomor Cadangan, Anda bisa mengunduh atau mengambil 10 kode verifikasi, kemudian Anda cetak alau simpan kode tersebut. Cara ini dilakukan untk menghalau atau mengantisipasi keadaan yang tidak diinginkan seperti nomor ponsel hilang, posel rusak atau tidak bisa mengakses malalui ponsel dan lain-lain.

Terkait : Cara Mudah Menonaktifkan Verifikasi 2 Langkah Gmail

Demikian Cara Verifikasi 2 Langkah Akun Google (Gmail) Terbaru 2016, teima kasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Verifikasi 2 Langkah Akun Google (Gmail) Terbaru 2016"

Post a Comment