Cara Cek/Melihat Jumlah Visitor Unik & Visitor Organik Di Google Analytics
Selamat berjumpa kembali di blog kherysuryawan.blogspot.com
Pada postingan kali ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara untuk melakukan pengecekan dan melihat visitor unik atau pengguna unik serta visitor organic atau pengguna aktif yang sedang mengunjungi blog kita dengan menggunakan sebuah aplikasi yang di sebut dengan google analytic.
Visitor unik atau pengguna unik merupakan visitor/pengguna yang pertama kali mengunjungi blog kita atau dalam artian bahwa visitor atau pengguna tersebut merupakan pengunjung baru yang sedang mengakses blog milik kita.
Dengan semakin banyak pengunjung unik yang mengunjungi blog kita maka akan dapat membuat blog kita semakin baik di mata google serta dapat membuat blog kita akan semakin berkembang dengan pesat.
Selain visitor unik atau pengunjung unik ada juga yang dinamakan dengan visitor organic atau pengunjung murni yang merupakan pengunjung yang berasal dari google. Artinya bahwa pengunjung tersebut mendatangi atau mendapatkan blog kita serta mengunjunginya dengan berasal murni dari pencarian google dan bukan datang dari situs perujuk lainnya.
Untuk bisa mendapatkan visitor unik dan visitor organic maka salah satu persyaratannya adalah harus memiliki artikel yang baik dan dapat menempati posisi di urutan pertama pada mesin pencari google.
Apabila kita memiliki sebuah artikel atau beberapa artikel berada pada posisi page one maka tentunya pengunjung akan langsung dapat dengan mudah menemukan blog yang kita miliki sehingga peluang untuk bisa mendapatkan visitor unik dan visitor organic akan semakin mudah.
Bagi anda yang sudah lama berkecimpung di dunia perbloggeran pastinya sudah tidak asing lagi dengan istilah visitor unik dan visitor organic serta anda pun mungkin dapat dengan mudah mengetahui berapa jumlah visitor unik dan visitor organic yang sedang mengunjungi blog anda.
Meskipun demikian pastinya masih banyak huga para blogger yang belum mengetahui bagaimana cara untuk bisa mengetahui jumlah visitor unik dan visitor organic yang ada di blog mereka apalagi bagi mereka yang masih sangat awam atau baru mengenal dunia perbloggeran.
Pada kesempatan kali ini dan melalui postingan ini saya akan memberikan penjelasan mengenai cara mudah untuk dapat melakukan pengecekan dan melihat jumlah visitor unik dan visitor organic yang sedang mengunjungi blog anda.
Sebenarnya ada beberapa aplikasi yang dapat melakukan pengecekan jumlah pengunjung unik dan pengunjung organic yang ada di blog kita namun pada postingan ini saya akan menjelaskan cara untuk melihat jumlah pengunjung unik dan pengunjung organic dengan menggunakan google analytic.
Google analytic merupakan sebuah aplikasi yang memiliki banyak fungsi dalam mengontrol sebuah blog, diantaranya adalah dengan google analytic kita dapat mengetahui jumlah pengunjung blog dalam setiap menit, melihat postingan yang banyak di kunjungi, melihat jumlah pengunjung dalam suatu daerah, melihat pengguna yang mengakses melalui media seluler ataupun computer dan Ios,melihat jumlah pengunjung unik dan organic dalam setiap waktu dan masih banyak lagi manfaat lainnya yang tidak dapat saya jelaskan satu persatu.
Baiklah bagi anda yang sudah memiliki blog dan ingin melihat jumlah visitor unik dan visitor organic pada blog anda dengan menggunakan google analytics, maka berikut ini penjelasannya:
1. Sebagai informasi dasar agar anda dapat mengecek jumlah visitor unik dan visitor organic blog anda melalui google analytics maka terlebih dahulu anda harus sudah menautkan kode google analytic anda ke dalam blog milik anda. Dan jika hal itu sudah dilakukan maka anda dapat dengan mudah untuk melakukan pengecekan jumlah visitor unik dan visitor organik.
2. Silahkan anda kunjungi google analytic dengan cara mengklik link di bawah ini
3. Selanjutnya silahkan anda login menggunakan akun gmail anda
4. Untuk mengecek visitor unik atau pengguna unik maka silahkan anda klik menu �Audience� dan pilih �Perilaku�
5. Pada menu �perilaku� pilih tulisan �Baru vs. kembali�
6. Maka akan di tampilkan jumlah pengguna unik (New Visitor) seperti pada gambar di bawah ini.
7. Selanjutnya untuk melihat jumlah pengguna organic atau visitor organic maka silahkan anda pilih menu �Akuisisi� dan pilih �Semua traffic� lalu pilih lagi �Sumber/Media�
8. Maka anda akan melihat jumlah engunjung organic yang berasal murni dari google, seperti pada gambar di bawah ini
Demikianlah cara mudah untuk bisa melihat dan mengetahui jumlah pengunjung unik dan pengunjung organic atau visitor unik dan visitor organic dengan menggunakan google analytic. Semoga melalui postingan ini dapat bermanfaat bagi anda yang belum mengetahui bagaimana cara untuk melihat jumlah visitor unik dan visitor organik.
Apabila anda masih membutuhkan informasi lainnya seputar dunia blog, adsense dan informasi lainnya seputar blogger maka silahkan anda kunjungi blog kherysuryawan.blogspot.com karena di dalam blog tersebut saya telah banyak memberikan informasnya.
0 Response to "Cara Cek/Melihat Jumlah Visitor Unik & Visitor Organik Di Google Analytics"
Post a Comment